DISTINGSI.com, Selodoko, Boyolali – Dalam rangka mencegah terjadinya diabetes melitus, mahasiswa KKN Tim II Universitas Diponegoro melaksanakan edukasi terkait pencegahan dan pengendalian diabetes melitus pada masyarakat dan pelatihan dasar kepada kader terkait diabetes melitus. Tujuan diadakannya kegiatan ini adalah agar masyarakat dan kader kesehatan paham mengenai diabetes melitus, cara pencegahan, dan juga pengendalian yang dapat dilakukan saat sudah terkena diabetes melitus.
Program kerja monodisiplin ini dilaksanakan bersamaan dengan kegiatan Posyandu Lansia di Dukuh Selodoko RT 05/RW 02 pada tanggal 29 Juli 2024. Program kerja ini dihadiri oleh puluhan masyarakat. Diabetes melitus sendiri merupakan penyakit metabolik yang ditandai dengan kadar gula darah yang tinggi yaitu melebihi 130 mg/dL sebelum makan atau 180 mg/dL dalam satu hingga dua jam setelah makan. Berbagai kalangan umur dapat terkena penyakit dan apabila tidak ditangani dengan segera dapat terjadi berdampak buruk bagi kesehatan.
“Siapa saja dapat terkena penyakit diabetes melitus, akan tetapi lansia lebih rentan terkena penyakit ini. Apabila lansia telah terkena dan tidak segera ditangani dapat menimbulkan beberapa komplikasi kesehatan yang nantinya berdampak buruk bagi kesehatan. Oleh karena itu, diperlukan adanya pencegahan sejak dini dan pengendalian terhadap penyakit hipertensi ini,” jelas Shofa Nazilatul Khusna, mahasiswa KKN selaku inisiator program monodisiplin ini.
Selama kegiatan berlangsung, diadakan sesi edukasi dan pelatihan terhadap kader. Pada saat sesi edukasi, masyarakat diberi informasi mengenai cara pencegahan diabetes melitus serta pengendaliannya apabila telah terkena penyakit ini. Masyarakat juga diberikan informasi mengenai pola makan yang baik serta aktivitas fisik yang dapat dilakukan. Selain itu, kader kesehatan juga diberikan pelatihan dasar mengenai diabetes melitus, konsep diet bagi penderita, dan pentingnya peran kader dalam pencegahan dan pengendalian diabetes.
Pelaksanaan program ini merupakan komitmen mahasiswa KKN dalam peningkatan kesehatan masyarakat di Desa Selodoko. Adanya program ini diharapkan masyarakat menjadi lebih sadar akan kesehatan pribadi yang nantinya dapat meningkatkan derajat kesehatan masyarakat. (DST33).