Daerah

REORGANISASI KARANG TARUNA CIPTA ADITYA, KAK RIDHO GOLDEN BAGIKAN TIPS BERORGANISASI

REORGANISASI KARANG TARUNA CIPTA ADITYA, KAK RIDHO GOLDEN BAGIKAN TIPS BERORGANISASI

Purworejo, DISTINGSI.com – Karang Taruna Cipta Aditya Desa Kalitengkek adakan acara bertajuk Pembinaan dan Peningkatan Kapasitas Pemuda pada Sabtu, 21 Desember 2024. Acara yang berlangsung di Balai Desa Kalitengkek Kecamatan Gebang Kabupaten Purworejo ini diikuti oleh para pemuda desa. Nampak hadir dalam kegiatan tersebut Camat Gebang, Motivator, Ketua BPD, dan Kepala Desa yang sekaligus membuka acara.

Sukendar selaku Kepala Desa dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya acara ini. “Kami atas nama Pemerintah Desa Kalitengkek mengucapkan terima kasih kepada seluruh peserta yang bersedia mengikuti acara hari ini. Saya harap semua bersemangat dalam kegiatan organisasi karang taruna, karena ini merupakan wadah yang positif bagi para pemuda” ujarnya.

Hadir sebagai narasumber Siswantoro Dwi Nugroho, S.STP., M.M. yang juga merupakan Camat setempat. Dalam paparannya disampaikan undang-undang pedoman tentang karang taruna. “Karang taruna merupakan organisasi sosial kemasyarakatan yang bertujuan untuk mengembangkan dan menyalurkan potensi bagi generasi muda seperti tertuang dalam Peraturan Menteri Sosial Nomor 25 Tahun 2019” paparnya.

Acara dilanjutkan dengan reorganisasi kepengurusan untuk periode 2024-2029. Berdasarkan hasil pemilihan setelah pengajuan kandidat calon dari masing-masing wilayah dusun, akhirnya Khoiril Anam, S.Or. terpilih sebagai ketua.

Sebagai puncak acara, dilanjutkan dengan motivasi oleh narasumber Dr. Muhammad Ridho Muttaqin, M.Pd.I. yang akrab disapa Kak Ridho Golden. Dalam presentasinya Kak Ridho menyampaikan tips dalam berorganisasi. “Karang taruna merupakan organisasi yang sangat kompleks karena anggotanya terdiri dari berbagai latar belakang. Oleh karena itu, dalam organisasi ini sangat penting untuk memiliki rasa kebersamaan, solidaritas, dan kekompakan agar semua program bisa berjalan dengan baik” tandasnya.

Kak Ridho juga menceritakan pengalamannya selama menjadi pengurus karang taruna. “Nanti setelah pemilihan hari ini silahkan bagi seluruh anggota untuk mencurahkan pemikirannya dalam menyusun program kerja. Berdasarkan pengalaman yang pernah saya alami, silahkan tentukan program yang realistis untuk direalisasikan. Program kegiatan yang bekerja sama dengan pemerintah desa, lembaga desa, dan seluruh masyarakat. Baik itu di bidang kepemudaan, sosial, dan keagamaan” pungkasnya.
Dalam sesi terakhir, Kak Ridho membagi peserta menjadi beberapa kelompok untuk membuat rancangan program kerja baik itu jangka pendek, jangka menengah, dan jangka panjang. (DST33).

admin
the authoradmin

Tinggalkan Balasan